Kecelakaan di Jl Adi Sucipto Salatiga Kamis Malam, Satu Pemotor Tewas

Kamis, 13 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SALATIGA– Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Adi Sucipto, Kota Salatiga, antara sepeda motor Yamaha Mio Soul dan Yamaha Aerox pada Rabu (12/3) malam. Akibat insiden tersebut, pengendara Yamaha Mio Soul, Muhammad Sholeh (41), mengalami luka serius dan sempat menjalani perawatan di RSUD Kota Salatiga sebelum akhirnya meninggal dunia pada Kamis pagi (13/3).

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Salatiga, AKP Darmin, membenarkan kejadian tersebut dan mengonfirmasi bahwa korban meninggal dunia pada Kamis pagi.

“Kecelakaan ini mengakibatkan satu korban mengalami luka berat di bagian kepala dan kaki. Korban sempat dirawat di RSUD Kota Salatiga, namun pada Kamis pagi dinyatakan meninggal dunia,” ujar AKP Darmin.

Baca Juga:  Kadivpas dan PLT Kakanwil Ditjend PAS NTT Beri Motivasi Calon Taruna Politekip

Berdasarkan laporan kepolisian, kecelakaan terjadi ketika Muhammad Sholeh, pengendara Yamaha Mio Soul bernomor polisi H-6990-TB, melaju dari arah selatan ke utara (dari Alun-Alun Pancasila menuju Simpang Tiga Kemuning). Saat tiba di lokasi kejadian, korban bermaksud berbelok ke kanan menuju sebuah minimarket.

Namun, pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan, datang sepeda motor Yamaha Aerox bernomor polisi H-6724-TK yang dikendarai Bagas Anggara Saputra (24). Diduga, korban tidak memperhatikan arus lalu lintas saat berbelok, sehingga tabrakan tidak dapat dihindari.

Akibat benturan keras, Muhammad Sholeh mengalami luka sobek dan memar di bagian kepala serta luka di kedua kakinya. Sementara itu, Bagas Anggara Saputra tidak dilaporkan mengalami luka serius.

Baca Juga:  Palapa Semarakkan Gelaran Mulung Fest 2024, Bagikan Airdrop Hingga 10.000 $PLPA

AKP Darmin mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk lebih berhati-hati, terutama saat berbelok atau melintas di jalur padat kendaraan.

“Kami mengingatkan pengendara untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, menggunakan lampu sein dengan benar, dan memastikan kondisi jalan aman sebelum berbelok agar kecelakaan serupa tidak terjadi,” pungkasnya.

Kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian guna memastikan faktor-faktor penyebab kecelakaan secara lebih rinci.

Berita Terkait

Komisi C DPRD Salatiga Rekomendasikan Penutupan Permanen Galian C di JLS
Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk
Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat
Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD
Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera
IWAPI Salatiga Bagikan Takjil di Beberapa Titik, Wujud Aksi Sosial di Bulan Ramadhan
Kolaborasi Ketua TP PKK dan Wawali Salatiga, Luncurkan PKK Mart Sekar Bersemi
Profil Kapolres Salatiga yang Baru, AKBP Veronica, Lulusan Akpol 2005

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:26

Komisi C DPRD Salatiga Rekomendasikan Penutupan Permanen Galian C di JLS

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:12

Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:32

Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:59

Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:33

Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:20

IWAPI Salatiga Bagikan Takjil di Beberapa Titik, Wujud Aksi Sosial di Bulan Ramadhan

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:07

Kolaborasi Ketua TP PKK dan Wawali Salatiga, Luncurkan PKK Mart Sekar Bersemi

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:44

Profil Kapolres Salatiga yang Baru, AKBP Veronica, Lulusan Akpol 2005

Berita Terbaru