Korem 073/Makutarama Gelar Makutarama Cup 2025, Upaya Dorong Prestasi Tenis Nasional

Minggu, 26 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SALATIGA– Korem 073/Makutarama menggelar turnamen tenis lapangan bertajuk Makutarama Cup 2025 pada Sabtu (25/1). Turnamen ini berlangsung di Lapangan Tenis Makutarama, Kelurahan Tegalrejo, Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga, Jawa Tengah. Sebanyak 108 peserta dari berbagai kalangan ikut ambil bagian dalam ajang ini.

Turnamen ini menjadi yang pertama kali diadakan di bawah kepemimpinan Kolonel Inf Ari Prasetya, S.E., M.Han., selaku Danrem 073/Makutarama. Dalam sambutannya, ia menyampaikan harapannya agar turnamen ini dapat menjadi agenda tahunan yang berkelanjutan guna memajukan olahraga tenis di Salatiga.

“Turnamen ini mudah-mudahan bisa rutin dilaksanakan setiap tahun, sehingga kita berharap olahraga tenis bisa booming seperti olahraga lainnya,” ujar Danrem 073/Mkt.

Baca Juga:  Menikmati Pengalaman BBQ Jepang Autentik di Restoran Soten Japanese Charcoal Grill

Selain itu, Danrem juga menekankan pentingnya memanfaatkan fasilitas yang ada untuk mengembangkan bakat tenis, baik dari pemula hingga atlet profesional. “Silakan gunakan lapangan ini untuk mengasah kemampuan tenis, dari pemula sampai atlet. Kita berharap dengan begitu, ada petenis nasional yang lahir dari Kota Salatiga,” tambahnya.

Tiga Lokasi Pelaksanaan

Turnamen Makutarama Cup 2025 diselenggarakan di tiga lokasi berbeda, sesuai dengan kategori peserta, yakni:

1. Lapangan Tenis Makutarama (Jl. Veteran, Tegalrejo, Argomulyo) – Kategori kelompok prestasi.

2. GOR Indoor Kridanggo (Jl. Kridanggo, Mangunsari, Sidomukti) – Kelompok umur 120.

Baca Juga:  Walikota Robby Hernawan Simak Arahan Mendagri dalam Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Secara Daring

3. Lapangan Tenis Dinas Perkebunan (Jl. Hasanuddin No. 833, Mangunsari, Sidomukti) – Kelompok umur 100.

Dihadiri Sejumlah Tokoh Penting

Acara ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Kasrem 073/Makutarama, para Kasi dan Pasi Korem, Dandim 0714/Salatiga, Kapolres Salatiga, Dan/Ka Satdisjan Korem, serta Ketua KONI Salatiga. Kehadiran mereka semakin menambah semarak ajang ini.

Makutarama Cup 2025 diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga mampu meningkatkan minat dan prestasi olahraga tenis di Salatiga. Dengan dukungan berbagai pihak, turnamen ini diharapkan mampu melahirkan atlet-atlet tenis berbakat yang dapat bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

Berita Terkait

Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk
Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat
Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD
Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera
IWAPI Salatiga Bagikan Takjil di Beberapa Titik, Wujud Aksi Sosial di Bulan Ramadhan
Kolaborasi Ketua TP PKK dan Wawali Salatiga, Luncurkan PKK Mart Sekar Bersemi
Profil Kapolres Salatiga yang Baru, AKBP Veronica, Lulusan Akpol 2005
Gelar Jumpa Pers, Walikota Salatiga Bahas Kesiapan Lebaran dan Kanal Aduan Masyarakat

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:12

Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:32

Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:59

Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:20

IWAPI Salatiga Bagikan Takjil di Beberapa Titik, Wujud Aksi Sosial di Bulan Ramadhan

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:07

Kolaborasi Ketua TP PKK dan Wawali Salatiga, Luncurkan PKK Mart Sekar Bersemi

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:44

Profil Kapolres Salatiga yang Baru, AKBP Veronica, Lulusan Akpol 2005

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:16

Gelar Jumpa Pers, Walikota Salatiga Bahas Kesiapan Lebaran dan Kanal Aduan Masyarakat

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:01

Pemkot Salatiga Serahkan Insentif Rp1,73 Juta ke 154 Modin

Berita Terbaru

SEJARAH

Sejarah THR: Dari Hadiah Lebaran hingga Hak Pekerja

Kamis, 20 Mar 2025 - 07:41