Pangdam XII/Tanjungpura dan Kapolda Kalbar Pimpin Pengamanan Kunjungan Wapres Gibran di Singkawang

Rabu, 12 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Singkawang – Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamallulael, S.Sos., M.Si., dan Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto, S.I.K., M.H., memimpin langsung pengamanan kunjungan kerja Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, di Kota Singkawang, Rabu (12/2/2025).

Sebagai bagian dari pengamanan, Pangdam dan Kapolda melakukan pengecekan personel di lapangan serta mendampingi Wakil Presiden dan istrinya selama rangkaian kegiatan. “Kami memastikan seluruh aspek pengamanan berjalan sesuai prosedur guna kelancaran kunjungan kerja Wakil Presiden,” ujar Pangdam XII/Tanjungpura.

Baca Juga:  Polres Salatiga dan BPBD Salatiga Kolaborasi Dalam Kesiapan Tanggap Bencana

Dalam kunjungan ini, Wakil Presiden membuka puncak perayaan Cap Go Meh 2576 di depan Kantor Wali Kota Singkawang. Pembukaan ditandai dengan pemukulan Loku sebagai simbol dimulainya rangkaian acara. “Cap Go Meh bukan sekadar perayaan, tetapi juga cerminan keberagaman budaya yang harus kita lestarikan,” kata Gibran dalam sambutannya.

Setelah acara pembukaan, Wakil Presiden bersama pejabat lainnya menyaksikan parade tatung yang diikuti oleh ratusan komunitas dari berbagai daerah di Singkawang. Puncak perayaan Cap Go Meh tahun ini merupakan bagian dari rangkaian Kharisma Event Nusantara (KEN) 2025.

Baca Juga:  Polres Grobogan Ungkap Sindikat Pencurian Kendaraan, 15 Motor dan 2 Mobil Diamankan

Usai menghadiri perayaan, Wakil Presiden melanjutkan agenda dengan meninjau pembangunan titik nol Kota Singkawang. Dalam kesempatan tersebut, ia didampingi para Wakil Menteri serta jajaran Forkopimda. “Pembangunan ini menjadi langkah penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di Singkawang,” ujarnya.

(Indra W)

Berita Terkait

Gelar Jumpa Pers, Walikota Salatiga Bahas Kesiapan Lebaran dan Kanal Aduan Masyarakat
Pemkot Salatiga Serahkan Insentif Rp1,73 Juta ke 154 Modin
Sudah Kantongi Nama Pejabat Baru, Walikota Salatiga Robby Hernawan Tegaskan Tak Ada Praktik Jual Beli Jabatan
Aktivitas Tambang di Warak Salatiga Menuai Polemik, DPRD Sidak Lokasi, Penambang Beri Klarifikasi
Bersama Komunitas Wirausaha Salatiga, Wawali Nina Serahkan Santunan Bagi 50 Anak Yatim
RENCANA PEMBANGUNAN KAWASAN OLAH RAGA SALATIGA : Video Ilustrasi Salatiga Sport Center Randuacir
Warga Bancak Ditemukan Tewas dalam Sumur, Diduga Bunuh Diri Akibat Beban Ekonomi
Polres Salatiga bersama Awak Media Gelar Bagi Takjil Jelang Buka Puasa dan Beri Santunan ke Anak Yatim

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:16

Gelar Jumpa Pers, Walikota Salatiga Bahas Kesiapan Lebaran dan Kanal Aduan Masyarakat

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:01

Pemkot Salatiga Serahkan Insentif Rp1,73 Juta ke 154 Modin

Senin, 17 Maret 2025 - 21:39

Sudah Kantongi Nama Pejabat Baru, Walikota Salatiga Robby Hernawan Tegaskan Tak Ada Praktik Jual Beli Jabatan

Senin, 17 Maret 2025 - 13:53

Aktivitas Tambang di Warak Salatiga Menuai Polemik, DPRD Sidak Lokasi, Penambang Beri Klarifikasi

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:58

Bersama Komunitas Wirausaha Salatiga, Wawali Nina Serahkan Santunan Bagi 50 Anak Yatim

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:23

RENCANA PEMBANGUNAN KAWASAN OLAH RAGA SALATIGA : Video Ilustrasi Salatiga Sport Center Randuacir

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:46

Warga Bancak Ditemukan Tewas dalam Sumur, Diduga Bunuh Diri Akibat Beban Ekonomi

Jumat, 14 Maret 2025 - 06:32

Polres Salatiga bersama Awak Media Gelar Bagi Takjil Jelang Buka Puasa dan Beri Santunan ke Anak Yatim

Berita Terbaru