KAB. SEMARANG- Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2024, SDN Kebowan 02, yang berada di Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang pada Senin (25/11) menggelar acara sungkeman siswa kepada para guru.
Selain kegiatan sungkem, siswa di masing-masing kelas juga memberikan kejutan dengan memberikan bingkisan ke masing-masing guru kelas mereka sebagai bentuk ungkapan terima kasihnya kepada guru kelas masing-masing.
“Peringatan HGN di tahun 2024 ini diawali dengan Upacara HGN 2024 oleh seluruh siswa di SDN Kebowan 02, setelah itu baru kegiatan sungkem yang dilakukan oleh seluruh siswa di sekolah kami, dari kelas 1 sampai dengan kelas VI kepada para guru di SDN Kebowan 02 di Suruh ini,” kata Kepala Sekolah SDN Kebowan 02, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang, Yulinar Ayu Widyaningsih, Senin (25/11).
Kepala Sekolah SDN Kebowan 02 ini juga menyatakan jika pemberian bingkisan, hadiah, bahkan sungkem ini adalah inisiatif dari 92 siswa yang ada di sekolah tersebut.
“Awalnya kami justru tidak tahu anak-anak sudah menyiapkan kejutan ini semua kepada para guru-guru disini, semuanya sungkem, semuanya memberi hadiah dan bingkisan, bahkan perwakilan orangtua pun memberi kami hadiah aneka sayuran, tentu ini kami tidak menyangka akan seperti ini, terharu dan senang atas kejutan yang diberikan kepada kami guru-guru disini,” bebernya. (GCP)