Rutan Salatiga Gandeng LBH GKI Jateng Tingkatkan Pelayanan Hukum

Jumat, 7 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salatiga – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga terus meningkatkan pelayanan dan pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, Rutan Salatiga menggandeng Lembaga Bantuan Hukum Garda Keadilan Indonesia Jawa Tengah (LBH GKI Jateng) untuk memberikan bantuan hukum gratis bagi para tahanan.

Melalui program Sapa Pagi, 100 tahanan mendapatkan penyuluhan hukum, konsultasi, dan sesi tanya jawab secara cuma-cuma. Kepala Rutan Salatiga, Redy Agian, didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan, Ruwiyanto, menegaskan bahwa layanan ini diberikan secara gratis oleh organisasi bantuan hukum yang telah terakreditasi dan terverifikasi.

“Tahun 2025, kami terus berupaya memberikan pelayanan terbaik sesuai arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, termasuk dalam peningkatan layanan hukum agar hak para tahanan dan WBP terpenuhi dengan baik,” ujar Redy, Jumat (07/02).

Baca Juga:  Persentase Pengguna Internet 67,5% dari Total Populasi Global, MAXY Academy Gelar Kelas Gratis untuk Kenalkan Solusi Masa Depan Proses Marketing

Rutan Salatiga bekerja sama dengan beberapa Organisasi Bantuan Hukum (OBH), salah satunya LBH GKI Jateng. “Tahanan dan WBP dapat memilih OBH sesuai kebutuhan agar layanan hukum bisa maksimal,” tambahnya.

Selain bantuan litigasi dan non-litigasi, Rutan Salatiga juga menyediakan Pos Bantuan Hukum (Pos Bankum) yang bisa dimanfaatkan secara gratis. “Para tahanan dapat berkonsultasi mengenai perkara pidana yang dijalani maupun masalah hukum lainnya, termasuk perdata,” jelas Redy.

Direktur LBH GKI Jateng, Arif Maulana, menyatakan komitmennya dalam mendukung program bantuan hukum gratis di Rutan Salatiga. “Sebagai OBH terakreditasi, kami siap memberikan layanan hukum yang optimal kepada para tahanan,” ujarnya.

Baca Juga:  Mengenal EV Charger: Kenali Teknologi yang Mengubah Cara Kita Berkendara!

Selain meningkatkan kesadaran hukum, kerja sama ini juga diharapkan dapat membantu warga binaan memahami hak dan kewajiban mereka, mencegah pelanggaran hukum berulang, serta mendukung ketertiban di Rutan.

Tak hanya fokus pada layanan hukum, Rutan Salatiga dan LBH GKI Jateng juga berkomitmen mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Program Akselerasi Menteri Agus Andrianto. Program ini mencakup pemberantasan narkoba, pemberdayaan warga binaan, serta bantuan sosial bagi masyarakat dan WBP yang kurang mampu. (GCP)

Berita Terkait

Komisi C DPRD Salatiga Rekomendasikan Penutupan Permanen Galian C di JLS
Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk
Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat
Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD
Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera
IWAPI Salatiga Bagikan Takjil di Beberapa Titik, Wujud Aksi Sosial di Bulan Ramadhan
Kolaborasi Ketua TP PKK dan Wawali Salatiga, Luncurkan PKK Mart Sekar Bersemi
Profil Kapolres Salatiga yang Baru, AKBP Veronica, Lulusan Akpol 2005

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:26

Komisi C DPRD Salatiga Rekomendasikan Penutupan Permanen Galian C di JLS

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:12

Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:32

Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:59

Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:33

Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:20

IWAPI Salatiga Bagikan Takjil di Beberapa Titik, Wujud Aksi Sosial di Bulan Ramadhan

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:07

Kolaborasi Ketua TP PKK dan Wawali Salatiga, Luncurkan PKK Mart Sekar Bersemi

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:44

Profil Kapolres Salatiga yang Baru, AKBP Veronica, Lulusan Akpol 2005

Berita Terbaru