Seribuan Pendukung Andika-Hendy Ikuti Senam dan Jalan Sehat di Lapangan Kranggan

Sabtu, 23 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

UNGARAN – Sekitar 1.000 pendukung calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dari Dapil V Kabupaten Semarang mengikuti acara senam dan jalan sehat bersama.

Tak hanya sekadar jalan sehat, mereka juga membawa atribut pasangan nomor urut satu tersebut sembari meneriakan yel-yel dukungan untuk pasangan nomor urut satu tersebut.

Peserta dari kecamatan Sumowono, Ambarawa, jambu, Bandungan tersebut berkumpul di Lapangan Kelurahan Kranggan Kecamatan Ambarawa, Sabtu (23/11/2024).

Koordinator acara, The Hok Hiong mengatakan, kegiatan senam dan jalan sehat bersama bertujuan memanfaatkan kampanye hari terakhir tahapan Pilgub 2024 Jawa Tengah. “Terus terang kami bangga karena peserta melebihi target, dari awalnya 1.000 orang, ternyata lebih dari itu,” ungkap anggota DPRD Kabupaten Semarang Fraksi PDI Perjuangan tersebut.

Baca Juga:  Kompol Jumaeri DKK Masuki Purnabhakti, Polres Salatiga Gelar Tradisi Pelepasan

Dalam kesempatan tersebut, Hok mengajak seluruh warga di wilayah Dapil V Kabupaten Semarang untuk menggunakan hak pilihnya pada Rabu (27/11/2024) dengan menggunakan akal sehat dan hati nurani. “Jangan tergoda dengan pembagian sembako atau minyak goreng, karena dengan begitu tidak akan tercipta kepemimpinan yang sehat. Jawa Tengah butuh pemimpin yang sehat pikiran, sehat jiwa, dan sehat dalam bertindak atau mengambil keputusan,” paparnya.

Menurut Hok, masyarakat membutuhkan politik riang gembira. “Dengan suasana gembira dan sehat maka akan tercipta demokrasi yang sehat juga, demokrasi yang benar-benar bertujuan untuk membangun bangsa dan negara,” kata dia.

Baca Juga:  Panduan Memilih Tas Laptop Bodypack yang Tepat untuk Mahasiswa

“Karena itu, jangan ada intimidasi untuk rakyat saat akan menggunakan hak pilihnya. Sekarang adalah saatnya rakyat berdaulat sepenuhnya, biarkan memilih pemimpin sesuai keinginan,” ungkap Hok.

Peserta kegiatan, Edy warga Sumowono mengatakan, dirinya datang secara berombongan untuk menyuarakan dukungannya kepada Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. “Karena tidak ada kampanye akbar, ya kita bersama-sama mengikuti acara senam sehat di Dapil V ini. Terus bergerak memenangkan Andika-Hendi,” ujarnya. (GCP)

Berita Terkait

Gelar Jumpa Pers, Walikota Salatiga Bahas Kesiapan Lebaran dan Kanal Aduan Masyarakat
Pemkot Salatiga Serahkan Insentif Rp1,73 Juta ke 154 Modin
Sudah Kantongi Nama Pejabat Baru, Walikota Salatiga Robby Hernawan Tegaskan Tak Ada Praktik Jual Beli Jabatan
Aktivitas Tambang di Warak Salatiga Menuai Polemik, DPRD Sidak Lokasi, Penambang Beri Klarifikasi
Bersama Komunitas Wirausaha Salatiga, Wawali Nina Serahkan Santunan Bagi 50 Anak Yatim
RENCANA PEMBANGUNAN KAWASAN OLAH RAGA SALATIGA : Video Ilustrasi Salatiga Sport Center Randuacir
Warga Bancak Ditemukan Tewas dalam Sumur, Diduga Bunuh Diri Akibat Beban Ekonomi
Polres Salatiga bersama Awak Media Gelar Bagi Takjil Jelang Buka Puasa dan Beri Santunan ke Anak Yatim

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:16

Gelar Jumpa Pers, Walikota Salatiga Bahas Kesiapan Lebaran dan Kanal Aduan Masyarakat

Selasa, 18 Maret 2025 - 17:01

Pemkot Salatiga Serahkan Insentif Rp1,73 Juta ke 154 Modin

Senin, 17 Maret 2025 - 21:39

Sudah Kantongi Nama Pejabat Baru, Walikota Salatiga Robby Hernawan Tegaskan Tak Ada Praktik Jual Beli Jabatan

Senin, 17 Maret 2025 - 13:53

Aktivitas Tambang di Warak Salatiga Menuai Polemik, DPRD Sidak Lokasi, Penambang Beri Klarifikasi

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:58

Bersama Komunitas Wirausaha Salatiga, Wawali Nina Serahkan Santunan Bagi 50 Anak Yatim

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:23

RENCANA PEMBANGUNAN KAWASAN OLAH RAGA SALATIGA : Video Ilustrasi Salatiga Sport Center Randuacir

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:46

Warga Bancak Ditemukan Tewas dalam Sumur, Diduga Bunuh Diri Akibat Beban Ekonomi

Jumat, 14 Maret 2025 - 06:32

Polres Salatiga bersama Awak Media Gelar Bagi Takjil Jelang Buka Puasa dan Beri Santunan ke Anak Yatim

Berita Terbaru