Sidak ke Terminal Tingkir Salatiga di Hari Ibu, Kapolres Aryuni Bagikan Bunga dan Cokelat

Minggu, 22 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SALATIGA – Ada peristiwa tak biasa  terjadi dalam kegiatan yang dilakukan oleh Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari. Bersamaan dengan peringatan Hari Ibu, Aryuni bersama Wakapolres Kompol Arsadi mendatangi Terminal Tingkir guna melakukan pengecekan menghadapi Nataru 2024.

Di tengah kegiatan, Aryuni terlihat membawa bunga dan coklat untuk dibagikan kepada pengunjung dan penumpang khususnya para ibu-ibu.

“Usai dari kegiatan di Mapolres, saya dan pak Waka langsung ke terminal, memberikan bunga kepada ibu ibu,” ujar Kapolres.

Menurut Aryuni, pemberian bunga sebagai simbol bahwa setiap perempuan menyukai bunga sebagai bentuk keindahan dan kelembutan seorang ibu.

Baca Juga:  Video Suasana Kota Salatiga Tahun 1987

“Dalam rangka hari ibu, kita berdoa bagi para ibu di seluruh Indonesia, agar semakin kuat dan sehat dalam menghadapi kenyataan, sedangkan Coklat lambang manis, maka mulailah dengan sesuatu yang manis,” ujar polwan yang pernah bertugas di SSDM Mabes Polri ini.

Salah satu pengunjung terminal, Dewi (56) Asal Tengaran kabupaten Semarang, dirinya mengaku terkejut sekaligus terharu dengan apa yang telah dilakukan oleh Kapolres Salatiga.

“saya terkejut dan terharu, sebelumnya tidak menyangka akan diberi bunga, anak saya juga diberi coklat secara langsung oleh ibu Kapolres” ujar Dewi yang akan berangkat ke Jakarta ini.

Baca Juga:  Hotel Horison Arcadia Wahid Hasyim Jakarta Hadir dengan tema "Legacy of Batavia, Spirit of Modern Business"

Perwira menengah perempuan pertama yang menjabat Kapolres di Salatiga ini menambahkan, menjelang Nataru 2024, sejumlah kegiatan telah dilaksanakan, diantaranya pengecekan sejumlah gereja, pengamanan di pos pelayanan, pos pengamanan, juga pelaksanaan patroli.

“Rangkaian kegiatan tersebut merupakan wujud bahwa negara dalam hal ini Polri hadir memberikan jaminan keamanan perayaan Natal dan Tahun Baru,” pungkas Aryuni.

Berita Terkait

Kapolres AKBP Veronica Siap Pimpin Pengamanan Lebaran 2025 di Salatiga
Diisukan Sedang Dalam Guncangan, Berikut Profil BLN, Koperasi Milik Pengusaha Nicholas
Gubernur Ahmad Luthfi Tekankan Sinergi Kepala Daerah dalam RPJMD Jawa Tengah 2025-2029
Komisi C DPRD Salatiga Rekomendasikan Penutupan Permanen Galian C di JLS
Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk
Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat
Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD
Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:17

Kapolres AKBP Veronica Siap Pimpin Pengamanan Lebaran 2025 di Salatiga

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:28

Diisukan Sedang Dalam Guncangan, Berikut Profil BLN, Koperasi Milik Pengusaha Nicholas

Jumat, 21 Maret 2025 - 07:37

Gubernur Ahmad Luthfi Tekankan Sinergi Kepala Daerah dalam RPJMD Jawa Tengah 2025-2029

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:26

Komisi C DPRD Salatiga Rekomendasikan Penutupan Permanen Galian C di JLS

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:12

Tabrakan di Jalan Diponegoro Rabu Malam, Sepeda Motor Terbakar Setelah Hantam Truk

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:32

Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I 2025 di Pulutan Sidorejo, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:59

Wali Kota Robby Hernawan Gunakan Mobil Pribadi untuk Operasional, Tak Mau Bebani APBD

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:33

Angkringan Pawon Joglo Sitalang Resmi Dibuka, Sajikan Kuliner Tradisional Menggugah Selera

Berita Terbaru